Manusia sebagai Makhluk Sosial dalam Lingkungannya

Makhluk sosial  pada dasarnya tidak bisa hidup tanpa berinteraksi dengan orang lain dan juga membutuhkan bantuan orang lain.Dalam sosiologi, mahkluk sosial adalah sebuah konsep ideologis dimana masyarakat atau struktur sosial dipandang sebagai sebuah "organisme hidup". Manusia bertindak sosial dengan cara memanfaatkan alam dan lingkungan untuk menyempurnakan serta meningkatkan kesejahteraan hidupnya demi kelangsungan hidup sejenisnya. Namun potensi yang ada dalam diri manusia itu hanya mungkin berkembang bila ia hidup dan belajar di tengah-tengah manusia. Untuk bisa berjalan saja manusia harus belajar dari manusia lainnya

Faktor-faktor lain yang dapat mengatakan manusia adalah makhluk sosial, yaitu :
  • Manusia tunduk pada aturan, norma sosial.
  • Perilaku manusia mengharapkan suatu penilaian dari orang lain.
  • Manusia memiliki kebutuhan untuk berinteraksi dengan orang lain.
  • Potensi manusia akan berkembang bila ia hidup di tengah-tengah manusia.

Salah satu contoh yang paling dekat dengan kita, sejak lahir kita sudah diasuh, di didik, oleh orang tua dan bahkan sampai mulai beranjak dewasa masih membutuhkan orang tua dan atau sebaliknya ketika orang tua kita sudah mulai tua mereka yang membutuhkan kita. Kita juga diajarkan untuk saling menyayangi, berbagi, dan membantu saudara.

Selain dari keluarga, contoh manusia sebagai makhluk sosial dapat dilihat dari lingkungan sekolah. Kita membantu teman yang kesulitan, seperti membantu dalam belajar, dan lain-lain. Tetapi, kita juga harus pintar memilih teman. Pergaulan yang tidak sehat juga dapat merusak moral, karakter, dan masa depan kita.

Manusia sebagai makhluk sosial juga dapat dilihat di lingkungan sekitar. Sebagai contoh, jika ada tetangga yang kesulitan, kita pasti menolongnya begitu pula sebaliknya. Karena tetangga adalah kerabat terdekat yang mengetahui keadaan kita

Jadi pada intinya manusia sebagai makhluk sosial adalah manusia yang salang membutuhkan dan saling membantu satu sama lain, karena demi keberlangsungan dan berkembangnya manusia.

Comments

Popular posts from this blog

Pemanfaatan Teknologi dan New Media

Kualifikasi Menjadi Auditor

Business Intelligence Tools